skip to Main Content

20 Siswa Terima Beasiswa OSC 2018 di Universitas Al Azhar Indonesia

  • uai

 Jakarta (20/12)- Kamis pagi, di Balai Kartini 1.260 pelajar SMA memenuhi ruangan, peserta kompetisi beasiswa online atau Online Scholarship Competition (OSC) yang berasal dari berbagai penjuru daerah ini  siap bertarung mengikuti tes tulis offline OSC 2018.  Seleksi tulis offline ini merupakan tahap akhir dari rangkaian seleksi OSC, yang akan dilanjutkan dengan Awarding Night OSC di hari yang sama, untuk mengumumkan siapa saja peserta peraih beasiswa jenjang S1 OSC 2018. Rangkaian program OSC tahun ini sudah dimulai sejak dibukanya pendaftaran beasiswa OSC pada 30 Agustus dan ditutup 2 November 2018.  Sehari setelah ditutupnya masa pendaftaran, para peserta yang jumlahnya mencapai 54 ribu orang tersebut mengikuti seleksi tulis tahap pertama yang digelar secara online.

Hasil tes tahap pertama tersebut diumumkan pada 9 November 2018.  Pada tahapan ini telah diumumkan 150 peserta terbaik yang lolos di setiap kampus.  “Total ada 2,700 peserta yang lolos di tahap pertama OSC,” Ujar Findo selaku Project Officer Program OSC. Para peserta yang masuk 150 besar di setiap PTS ini kemudian diminta mengumpulkan berkas data diri. Baru pada tanggal 7 Desember 2018, peserta yang lolos diumumkan sebagai finalis dan berhak untuk mengikuti tes tulis yang digelar secara offline. Ada 70 peserta terbaik dari masing-masing PTS yang akan maju ke babak tes tulis tahap akhir, secara total ada 1.260 peserta yang akan ikut tes hari ini.(Sumber:Medcom.id)

Yang menarik, animo pelajar dari seluruh Indonesia untuk mengikuti OSC tahun ini mengalami peningkatan. Jumlah pendaftar tahun ini lebih banyak dari tahun sebelumnya, mencapai 54.178 peserta.  Peserta yang mendaftar dari Sumatera mencapai 10.416 orang, Jawa (36.958) orang, Kalimantan (2.154 orang), Bali (375 orang), NTB (628 orang), Sulawesi (2.563 orang), Maluku (235 orang), NTT (488 orang), dan Papua (372 orang). Tidak hanya jumlah peserta OSC yang bertambah, jumlah perguruan tinggi swasta pemberi beasiswa juga bertambah tahun ini.  Dari 12 PTS di tahun sebelumnya menjadi 18 PTS di 2018.  Dari PTS penyedia beasiswa di 2018, yakni mulai melebarnya sayap OSC hingga ke perguruan tinggi swasta di wilayah Indonesia timur. Ditandai dengan bergabungnya Universitas Fajar (Unifa) Makassar dalam OSC 2018. Di malam pengumuman “Awarding Night” 20 Orang siswa dan siswi SMA menerima Beasiswa OSC 2018 untuk melanjutkan pendidikan jenjang S1 di Universitas Al Azhar Indonesia.

Universitas Al Azhar Indonesia sendiri telah bergabung dengan Program OSC sebagai kampus tujuan beasiswa OSC sejak 2017 lalu dengan 12 kampus lainnya. Kampus sebagai institusi yang beridiri untuk memperbaiki pendidikan percaya bahwa Program OSC dengan Avitex dan Metrotvnews.com ini bisa membantu memperluas cakupan pendidikan hingga keseluruh wilayah Indonesia. Kesempatan beasiswa ini tentunya mendukung misi sosial kampus sebagai perguruan tinggi untuk memajukan pendidikan Indonesia. Universitas Al Azhar Indonesia percaya OSC, melalui Metrotvnews.com dan Avitex, merupakan bagian dari komponen bangsa untuk mendukung pemerintah dalam hal pendidikan.



Back To Top